Anies Minta Warga Kepulauan Seribu Berpikir seperti Orang Asing


Liputan Harian Berita - Gubernur DKI Jakarta Anies Baswedan menghadiri perayaan hari ulang tahun Kabupaten Administrasi Kepulauan Seribu di Pulau Pramuka, Sabtu (11-10-2017). Dalam sambutannya, Anies berpesan kepada warga agar mampu berpikir seperti orang asing.
"Kerjakan selama ini yang tidak pernah dipikrikan. Pesan saya, think like a stranger, act like a native," ujar Anies, Sabtu pagi.

Anies mengatakan, jika warga berpikir seperti orang asing yang baru datang pertama kalinya, maka akan muncul ide-ide yang bisa mendatangkan manfaat. Hal-hal yang selama ini terkesan biasa, akan memunculkan potensi baru dengan cara pandang yang lain.
Kendati warga diminta berpikir seperti orang asing, Anies juga ingin warga tetap berperilaku seperti penduduk asli.  "Berinteraksinya seakan bagian dari warga," ujar Anies.

Menurut Anies, di era kepemimpinannya ia menargetkan tak ada lagi orang yang merasa kurang beruntung jika harus ke Kepulauan Seribu. Ia ingin Kepulauan Seribu juga menerima pembangunan yang akan menguntungkan warganya.

Anies meminta agar pengelolaan kawasan kepulauan di negara lain dipelajari dengan baik. Bukan untuk diterapkan di Kepualaun Seribu, melainkan diambil pelajarannya. Ia menilai selama ini pembangunan lebih banyak berorientasi daratan yang membatasi, alih-alih kepulauan yang menyatukan. "Komitmen kami satu kalimat saja, bahwa warga bisa berkata, 'Untung saya tinggal di Kepulauan Seribu'," ujar Anies.

Komentar

Postingan populer dari blog ini

Hamili Anak Di Bawah Umur Wawan Bawa Kabur Ke Sukabumi

Seorang pria diperkosa bergantian oleh 3 perempuan

Wiranto : saya pastikan FPI Harus Bernasib sama Dengan HTI Segera Di Bubarkan !!!!